Sociolla Beauty Wonderland Hadir di Surabaya, Manjakan Beauty Enthusiasts
SENANDIKA.REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Sociolla, sebagai pemimpin dalam industri kecantikan di Indonesia, mempersembahkan Sociolla Beauty Wonderland (SBW) di Surabaya, kota terbesar kedua di Indonesia. Acara berlangsung selama enam hari, mulai 26 September hingga 1 Oktober 2023 di Atrium Tunjungan Plaza 6. Dengan tema "Beauty Meets Music", Sociolla mengundang penggemar kecantikan merayakan kebebasan dengan cara yang lebih menyenangkan, mirip dengan ekspresi dalam dunia musik.
SBW akan memamerkan ribuan produk kecantikan dan perawatan dari berbagai merek terkemuka, seperti Avoskin, Barenbliss, Carasun, COSRX, ESQA, HMNS, Laneige, Rosé All Day, Skintific, dan banyak lainnya. Hal ini bertujuan memberikan akses lebih mudah bagi para pecinta kecantikan Indonesia untuk menemukan produk berkualitas dengan standar keamanan BPOM. Selain itu, pelanggan mendapatkan kesempatan berkonsultasi dengan ahli kecantikan untuk memilih produk sesuai kebutuhan mereka. Mereka juga dapat bertemu dengan content creator dan para ahli kecantikan, seperti Gabriel Prince, Stanley Hao, Brandon de Angelo, Danang Wisnu, Putri Kenasti, Monica Moher, Malvava, dan banyak lainnya.
"Kami ingin lebih dekat dengan para penggemar kecantikan Surabaya dan memberikan layanan yang lebih baik,"kata Co-Founder dan CMO Social Bella, Chrisanti Indiana, dalam keterangan tertulisnya, beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Beauty Science Fest 2023: Festival Kecantikan Berbasis Inovasi dan Sains dari ParagonCorp
Selama acara, pengunjung dapat mengikuti berbagai aktivitas menarik, termasuk "Beauty Jam Sessions & Races" yang mencakup workshop dengan ahli kecantikan favorit dan permainan seru dengan influencer kecantikan. Ada juga "Music Wonder Hits Sessions" yang menawarkan pertunjukan musik live dan sesi karaoke bersama DJ berbakat untuk menambah keseruan. Content creator asal Surabaya, Monica Susannia mengajak semua pecinta kecantikan di Surabaya untuk merasakan pengalaman berbelanja kecantikan yang lengkap.
Selain menawarkan produk kecantikan, Sociolla juga aktif dalam meningkatkan kesadaran tentang masalah limbah kecantikan. Sejak 2022, Sociolla memimpin gerakan "Waste Down Beauty Up" (WDBU), yang mendorong pecinta kecantikan berperan aktif dalam melestarikan planet dengan beberapa tindakan sederhana. Selain itu, Sociolla berkolaborasi dengan Paste Lab, mitra pengelolaan daur ulang sampah asal Yogyakarta, untuk menghadirkan WDBU Wall, area khusus yang memperlihatkan proses pengumpulan dan pengolahan sampah produk kecantikan. Pengunjung dapat membawa sampah produk mereka dan mendaur ulangnya di WDBU Wall.
Dalam acara ini, pengunjung dapat memanfaatkan aplikasi SOCO untuk berbelanja dengan lebih nyaman, baik secara daring maupun luring, dengan layanan pick-up in store atau pengiriman ke rumah. Sociolla Beauty Wonderland juga menawarkan merek eksklusif seperti I’m From, Rated Green, DHC, dan Klavuu, serta berbagai promo khusus dan kesempatan memenangkan hadiah menarik, seperti tiket konser, produk kecantikan elektronik, dan perjalanan liburan.