Meriahkan Hari Komunitas Noibat Pokemon GO di Seluruh Indonesia
SENANDIKA.REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Niantic Inc, pengembang gim Pokémon GO, mengajak para pelatih Pokémon (sebutan untuk pemain Pokémon GO) untuk meramaikan hari komunitas. Hari komunitas adalah kegiatan rutin bulanan dengan kehadiran Pokémon spesial.
Pada Februari 2023, hari komunitas berlangsung pada Ahad (5/1/2023) pukul 14.00 hingga 17.00 waktu setempat. Pokémon yang hadir secara khusus pada waktu tersebut adalah Pokémon gelombang suara dengan tipe terbang dan naga, yang bisa berevolusi menjadi Noivern. Pelatih yang beruntung bisa menangkap Noibat versi shiny alias bersinar.
Semua pelatih Pokémon di berbagai daerah dapat mengikuti hari komunitas dari lokasi masing-masing. Gabungan komunitas Pokémon GO di Indonesia yang berasal dari Jakarta dan Depok bekerja sama dengan Gandaria City akan merayakannya dengan aktivitas luring di area Piazza, Gandaria City, Jakarta.
Pelatih Pokémon yang ingin bergabung bisa hadir mulai pukul 13.00 WIB, sebab akan ada talkshow pengenalan komunitas dan informasi mengenai PokéStop serta cara mendaftarkannya. Ada juga acara temu sapa dengan influencer.
Acara luring di 18 kota lainnya di Indonesia termasuk di Taman Pattimura (Ambon), Cihampelas Walk (Bandung), Siring Menara Pandang (Banjarmasin), Nagoya Hill (Batam), Hutan Kota Bekasi (GOR Bekasi), Krakatau Junction (Cilegon), Monumen Bajra Sandhi Renon (Denpasar, Bali), Trans Studio Mall Makassar, Alun Alun Kota Malang, Manado Town Square, Taman Habaring Hurung (Palangkaraya), Taman Kota Pekanbaru, Museum RA Kartini (Rembang), Mall Ciputra Semarang, The Park Mall Solo Baru, Taman Bungkul (Surabaya), Summarecon Mall Serpong (Tangerang), dan Taman Kuliner Condongcatur (Yogyakarta).
Para pemain yang hadir dapat melakukan registrasi ke panitia lokal dan mendapatkan berbagai merchandise menarik seperti poster, kartu voucher dan berbagai hadiah lain. Bagi yang kotanya belum disebutkan, Pelatih Pokémon bisa tetap mengikuti keseruan hari komunitas dari mana saja.
Para pelatih yang mengikuti hari komunitas yang menampilkan Noibat ini akan mendapatkan berbagai keuntungan dalam gim. Ada penelitian lapangan khusus hari komunitas Noibat dan bonus tiga kali debu bintang ketika menangkap, dua kali permen, dua kali kesempatan menerima permen XL untuk pelatih di atas level 31, modul umpan dan pewangi yang bertahan tiga jam, juga mendapat kesempatan pertemuan kejutan saat ambil foto dalam fitur Pokémon GO. Ada pula bonus dari pertarungan Raid pascahari komunitas serta stiker Noibat yang bisa digunakan dalam gim.