Genta

Serunya Bermain di Imaginarium, Wahana Baru di Miniapolis Plaza Indonesia

Miniapolis Plaza Indonesia hadirkan wahana baru. (DOK Miniapolis)
Miniapolis Plaza Indonesia hadirkan wahana baru. (DOK Miniapolis)

SENANDIKA.REPUBLIKA.CO.ID -- Wahana baru bernama Imaginarium hadir di tempat bermain Miniapolis Plaza Indonesia, Jakarta. Imaginarium menerapkan teknologi augmented reality sambil tetap mengajak anak-anak dan keluarga mengasah kreativitas.

Terdapat dua jenis permainan interaksi digital di Imaginarium yang dapat dimainkan bersama seluruh keluarga, yakni area "City View" dan "Space". Seperti namanya, kedua area terpisah itu menghadirkan ruangan pemandangan kota serta ruang angkasa.

Pada area "City View", pemandangan kota sudah menyambut. Anak-anak maupun pendamping orang dewasa bisa melakukan aktivitas mewarnai gambar mobil atau helikopter. Kemudian, gambar tersebut dipindai ke alat khusus dan akan muncul di kota.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Sementara, di area "Space", ruangannya dipenuhi planet-planet dan benda antariksa. Anak-anak dan keluarga bisa meluncur di papan seluncuran yang langsung mengarah ke kolam bola. Bola-bola itu bisa dilempar ke arah planet dan benda antariksa yang terus bergerak.

Miniapolis Plaza Indonesia hadirkan wahana baru. (DOK Miniapolis)
Miniapolis Plaza Indonesia hadirkan wahana baru. (DOK Miniapolis)

Head of Operations Miniapolis, Prettny Hartono, menyampaikan bahwa kehadiran Imaginarium merupakan wujud inovasi dari Miniapolis Plaza Indonesia. Premium playground tersebut ingin semakin memperkuat posisinya di bidang family entertainment.

"Sesuai dengan tagline Miniapolis, yaitu "Bringing Smiles to Everyone". Miniapolis berharap siapa pun yang main di sini keluar dengan tersenyum," ujar Prettny pada konferensi pers di Miniapolis Plaza Indonesia, Jakarta, Jumat (16/12).

Miniapolis berlokasi di lantai tiga mal Plaza Indonesia, Jakarta, dengan area seluas 1.000 meter persegi. Untuk bisa bermain di sana, keluarga bisa merogoh kocek Rp 250 ribu (nonmember) dan Rp 200 ribu (member). Satu tiket berlaku untuk satu anak dan satu orang pendamping.

Dalam sehari, terdapat lima sesi bermain, di mana untuk satu sesi memiliki kapasitas maksimal 150 orang. Demi keamanan dan kenyamanan semua pihak, protokol kesehatan tetap diberlakukan, yang cukup ketat dimana setiap pergantian termasuk dilakukannya sterilisasi area dan general cleaning selama 30 menit di antara setiap sesi.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Menulis untuk mengabadikan kenangan.