Lentera

Opsi Hunian Modern di Bogor yang Cocok untuk Milenial

SIS Property

Salah satu kebutuhan utama yang tengah diincar oleh enerasi milenial saat ini adalah hunian. Mengingat, generasi yang lahir pada tahun 1981 hingga 1996 saat ini sudah harus segera memikirkan tempat tinggal yang nyaman bersama keluarga kecil yang dibangun.

Karenanya, para pengembang pun berlomba untuk bisa mengakomodasi kebutuhan hunian yang cocok untuk para milenial. Salah satu pengembang yang tengah fokus untuk menyasar segmen milenial adalah PT Sedaya Indah Selaras (SIS Property).

Lewat salah satu portfolio nya di Kabupaten Bogor, SIS Property menjawab kebutuhan itu melalui kawasan hunian bernama Grand Waru Residence. Ary Nugraha, General Manager SIS mengatakan, kawasan hunian itu dihadirkan bagi generasi milenial yang membutuhkan hunian dengan konsep modern dan asri.

Baca Juga: District Discovery Azzura: Hunian Tropical yang Nyaman Menjadi Solusi Hunian Idaman dengan Nilai Investasi Tinggi

"Kami sedang gencar-gencarnya dan berkonsentrasi mengembangkan rumah-rumah bergaya milenial yang dibidik untuk pasar anak muda atau milenial di seputaran Jabodetabek saat ini. Grand Waru Residence merupakan kawasan berkembang, cocok untuk kaum milenial dan Gen Z yang mencari hunian dengan lokasi strategis," kata Ary Nugraha.

Kawasan hunian ini sendiri merupakan kawasan yang berlokasi di desa Waru, Parung, Kab Bogor. Berdiri diatas lahan 2,5 hektar, area ini berdekatan dengan pasar tradisional, Plaza Parung, The Park Sawangan Mall, RS Brawijaya, RSUD Parung, dan RS Pena 98. 

Untuk fasilitas pendidikan, hunian ini hanya berjarak 10 menit dengan Sekolah Alam, SMA Dwi Warna, Student One Islamic School, hingga Universitas Pamulang.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Baca Juga: Tips Membeli Rumah Pertama untuk Generasi Milenial

Soal aksesibilitas, tersedia akses Tol Depok Antasari - Tol Pamulang Pondok Cabe, serta Tol Bojonggede (Bogor Outer Ringroad) yang masih dalam pengerjaan.

Tak cukup itu saja, di area ini juga semakin lengkap dengan transportasi umum yang beroperasi selama 24 jam.

"Grand Waru Residence berada di lokasi strategis yang memiliki akses mudah ke Tangerang Selatan, Depok, dan Jakarta. Selain itu, hunian ini juga berdekatan dengan fasilitas-fasilitas pendukung seperti pasar, pusat perbelanjaan, Rumah Sakit, sekolah, hingga akses tol," ucapnya.

Ia menakankan, hunian Grand Waru Residence akan dibangun sebanyak total 193 unit, rumah 2 lantai dengan type 55 dan 60, dengan luas tanah terkecil 60 m2 sampai dengan 130 m2. Lewat portfolio ini, para milenial bisa menikmati opsi hunin nyaman dengan harga mulai dari sekitar Rp 500 juta-an.